Reuni 212 rencananya akan kembali digelar pada Kamis 2 Desember 2021, massa kabarnya akan berkumpul di dua tempat yaitu Patung Kuda Jakarta dan di Masjid Az Zikra Sentul. Namun hingga saat ini pihak penyelenggara belum mengantongi izin dari Kepolisian. Digelarnya Reuni 212 menuai Pro dan Kontra, sebagian mempertanyakan urgensi reuni apalagi ditengah ancaman pandemi dan menilai Reuni 212 akan kembali kental nuansa politis. Benarkah demikian? Reinhard Siraitmengulasnya bersama Ujang Komarudin, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review ; Sunanto, Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah dan Slamet Maarif, Ketua Umum Persaudaraan Alumni 212.
Go to Source
Author: CNN Indonesia