Sejumlah bencana alam di Indonesia terjadi di tengah pandemi Covid-19 dan berdampak pada lebih dari 4 juta penduduk yang sebagian besar berada di Pulau Jawa. Gerakan sosial yang masif dan berkelanjutan sangat dibutuhkan untuk membantu meringankan beban korban bencana alam. Insight with Desi Anwar bersama Steven Debrabandere (President Director of PT Heinz ABC Indonesia), Ryan Alfons Kaloh (Marketing Director Alfamart), Dina Sitopu (People and Performance Director of PT Heinz ABC Indonesia) dan Hendro Utomo (Founder Foodbank of Indonesia) membahas bagaimana manfaat dari gerakan ABC Berbagi Kebersamaan Ramadan kepada para korban bencana alam.
Go to Source
Author: CNN Indonesia